Pagi itu saya dan istri mengelilingi Aur Kuning Kota Bukittinggi menggunakan sepeda motor Vario. Sekilas saya melihat plank bermerek, Sekolah Alam Bukittinggi.
Panasaran dengan sekolah tersebut, kamipun mampir. Kemudian kami langsung disambut, seorang guru Sekolah Alam. Kamipun mulai bercerita dengan santai, suasana yang indah membuat kami nyaman disana. Apalagi sekolah ini, berkonsep alam.
Kiri dan kanan, kita bisa melihat taman bunga yang indah, kemudian atap dan dinding sekolah ini terbuat dari bambu dan daun rumbio.
Kebutan juga pada saat kami mampir di sekolah Alam Bukittinggi para siswa sedang mengikuti ujian. Kamipun diberi kesempatan untuk melihat proses belajar mengajar yang berlangsung dengan ceriah.
Sekolah Alam Bukittinggi ini adalah sekolah dengan konsep belajar di ruang terbuka.
Di Sekolah Alam Bukittinggi saya melihat ada siswa yang berkebutuhan khusus kemudian ada juga siswa yang tidak ingin menempuh pendidikan formal pada umumnya.
0 komentar:
Post a Comment